29 January 2012

Perahu Penyeberangan


Masih di hari yang sama, tak jauh dari rombongan anak-anak itu, terlihat perahu penyeberangan yang dikemudikan sang bapak operator.

Diambil dengan Nikon FM, Nikkor 35-70mm/3.3, Lucky SHD 100.

Menjala Ikan


Aku mengambil gambar ini di dekat Kali Tempuk, masuk Ngawi Purba siang hari setelah Jum'atan.

Diambil dengan Nikon FM, Nikkor 35-70mm/3.3, Lucky SHD 100

28 January 2012

Reflections


Ini adalah hasil tes roll Nikon FM10 yang baru kudapatkan beberapa hari sebelumnya dari seseorang di Jakarta lewat Kaskus. Kondisi fisik kamera tidak bagus, cat sudah mengelupas di sana-sini. Meski demikian, semua fungsi normal: lightmeter bisa diandalkan, shutter speed dan ASA dial lancar, shutter curtain bisa membuka normal dari posisi Bulb, 1s, sampai 1/2000s. Fungsi mekanis kokang pun masih normal dan jalannya gir pemutar film pun demikian jika dilihat dari jarak antar frame pada negatif yang telah kucuci.

Ada satu fungsi yg tidak bisa berfungsi normal, yaitu tombol DOF preview, karena tuasnya yang terbuat dari plastik patah. Bukan masalah, aku jarang menggunakan tombol DOF preview juga.

Nikon FM10, Nikkor Ai 50/1.8, Lucky SHD 100

Di Antara Pohon-pohon Teh






Di antara pepohonan teh di perkebunan teh Kemuning, Karanganyar. Diambil dengan Nikon FM2N, lensa Nikkor Ai 50mm/1.8, dan film Lucky SHD 100 @200. Develop dengan MicroMF dan fixer Acifix.

27 January 2012

Parkir Berlangganan


Foto ini kuambil dengan Nikon FM10 dan lensa Nikkor Ai 50mm/1.8 serta film Ultrafine Extreme 400 di-push pada EI800, di-develop dengan Minigrain 1+10 selama 14 menit pada suhu 25 derajat celcius. Berhubung ini pertama kalinya memakai Minigrain pada film ini, perkiraan waktu yang kutentukan ternyata kurang tepat. Hasil negatif yang kudapatkan ternyata underdeveloped. Mungkin suatu waktu nanti jika men-develop dengan Minigrain lagi akan kuperpanjang waktu develop-nya jadi 17 atau 20 menit gitu :-)

Oya, gambar ini diambil di sebelah selatan toko plastik "555" Jalan Sultan Agung Ngawi.

25 January 2012

Jatim Park I, Batu

Foto diambil ketika sedang jalan-jalan ke Jatim Park I di Batu. Kamera Nikon F3 dan Nikkor 50mm 1,8 Ai serta Film Lucky SHD 100.

Oya, developer pake Parodinal :D

16 January 2012

Pagi di Jalan Berkabut


Pagi itu ketika aku menuju ke Ngrambe, kulihat pemandangan ini di daerah sebelum Pasar Kerten. Segera kuparkir motor matic-ku di pinggir aspal dan mengabadikannya.

Diambil dengan Nikon FM, Nikkor Ai 50/1.8, film Lucky SHD 100